Senin, 16 Desember 2013

Happy Grad, Me!

Selesai sudah saya boleh mengenes-ngeneskan diri dengan mengatasnamakan mahasiswa tingkat akhir. Sekarang saya resmi sudah menjadi sarjana muda yang sebetulnya nggak kalah ngenes juga dari mahasiswa tingkat akhir. Saya akan berhenti menggunakan aji aji "Kalo pake KTM, diskon dong?" dan berhenti ngomongin revisi skripsi di twitter. Kalau jomblo sih teteup *halah dimana mana promosi status lu* hahahaha. 

Dan ini dia bentukan saya berbalut toga, lengkap dengan ijazah di tangan cebok, dan bunga berwarna kuning favorit saya di tangan bagus. Jadi seperti ini to rasanya diwisuda? Wisuda dan segala prosesinya itu rempon666 men. Tapi bagaimanapun, hari itu saya bahagia. Saya bahagia melihat ibusuri, baginda, saudara-saudara saya, sahabat, teman-teman, semuanya senang dan makan makan dengan lahap. Foto SBY dan Boediono yang tergantung di dinding pun tersenyum bangga pada saya. Saya harus bangga dong men!
Pak SBY dan Tuhan memang sama sama belum pernah ketemu saya. Tapi posisi mereka di hati saya jelas jauh banget, kaya hubungan LDR size XXL. So, saya di sini cuma mau berterimakasih sama Tuhan, yang meskipun kita nggak pernah ketemuan, tapi saya selalu disertai dan diberkatiNya dengan luar biasa lewat orangtua, saudara, sahabat, teman, *men, kok nggak ada pacar men?* *pait*. Ya begitu deh. Menurut Tuhan, saya bagusan jadi sarjana muda yang jomblo biar kece. Jomblo kece.

Terima kasih untuk doa doa baik yang boleh saya dengar maupun yang tidak. Saya juga berdoa supaya kita semua sukses, menikmati masa muda hingga tua, selalu diberkati dan bahagia, sehat, makan yang cukup, tidak lupa tidur, tidak menjadi gendut, lebih banyak tertawa, dan lebih baik di masa depan :)

Salam, Mircung.

Sabtu, 05 Oktober 2013

Across The Universe (Beatles) - guitar chord

Words are flowing out like endless rain into a paper cup
G                          Em                   Bm
The slither while they pass they slip away across the universe
Am                    C                         Cm                    D

Pools of sorrow, waves of joy are drifting to my opened mind
G                        Em                     Bm
Possessing and caressing me..
Am                   Cm

Jai guru deva om
G                  D

Nothing's gonna change my world
D                                            D7
Nothing's gonna change my world
C                                            G
Nothing's gonna change my world
D                                           D7
Nothing's gonna change my world
C                                            G

Images of the broken which dance before me like a million eyes
 G                  Em       Bm
They call me on and on across the universe
 Am              C            Cm                    D

Thoughts meander like a restless wind inside a letterbox
 G                         Em                 Bm
They tumble blindly as they make their way across the universe
Am                         C                 Cm                          D

Jai guru deva om
G                   D

Sounds of laughter, shades of earth are ringing through my opened ears
G                          Em                   Bm 
Inciting and inviting me
 Am                   Cm
Limitless, undying love which shines around me like a million suns
G               Em                     Bm  
and calls me on and on across the universe
Am              C            Cm            D

Jai guru deva om
G                   D

Nothing's gonna change my world
D                                            D7
Nothing's gonna change my world
C                                            G
Nothing's gonna change my world
D                                           D7
Nothing's gonna change my world
C                                            G
Jai guru deva om.
G

Minggu, 15 September 2013

Very Good Morning

Sunrise @Sayegan, Special District of Yogyakarta, Indonesia.

Melihat matahari terbit sebenernya bukan hobi saya. Bukan karena matahari terbitnya yang jelek lho. Gile lu, Ndro. Benda raksasa berwarna jingga itu selalu memukau saya pada saat nongol maupun tenggelam, meski sering saya maki maki ketika dia semakin tinggi hingga posisinya tepat di atas ubun-ubun. Padahal saya harus ngampus, naik motor dengan panas yang menggerogoti jiwa dan raga. Lebay ah. 

Oke, kita kembali ke matahari terbit. Jadi sebenernya pemandangan matahari terbit itu keren meski cuma disaksikan dari rooftop yang penuh dengan jemuran celana dalam. Tapi meski begitu, saya tetep nggak hobi berburu sunrise. Why? Semua itu semata mata hanya karena saya pemalas. Saya tidak rela menukar kasur dan selimut dengan pemandangan matahari terbit. Terserah apa kata lo. Biasanya sih begitu. Tapi beberapa sunrise mungkin bisa jadi pengecualian.

Pemandangan sunrise terbaik yang pernah saya saksikan adalah Golden Sunrise di Bukit Sikunir, Dieng. Waktu itu saya bersama teman-teman main saya, termasuk salah satu dari mereka adalah mantan pacar saya yang telah berjasa menjadi tour guide kami. Matahari terbit yang disaksikan dari atas bukit Sikunir telah membuat saya mangap mangap. Bola raksasa bercahaya jingga kekuningan itu menyembul dengan super cantik di antara megahnya gunung gunung yang bahkan, sebelumnya saya nggak pernah menyadari keberadaannya. Gunung-gunung itu adalah Sindoro, Sumbing, Merapi, dan Merbabu, dibaur dengan awan-awan ala ala negeri dongeng, semuanya itu berpadu membentuk lukisan alam yang kupastikan akan membuat siapapun tersenyum lamaaa banget. Dramatisasi. What a sunrise! Kasur dan selimut jelas nggak lebih berharga dari pemandangan sunrise seperti itu.

Golden Sunrise @Sikunir (source)

Sikunir, Dieng, Jawa Tengah (source)

Itu tadi adalah sekilas tentang sunrise terbaik yang pernah saya saksikan. Lalu bagaimana dengan sunrise di tempat yang lain? Sebenarnya postingan ini tidak melulu soal sunrise karena ini adalah sebuah cerita. Secuil lelucon yang terjadi pada hidup saya. Pada suatu pagi buta saya mengeluarkan sepeda saya. Belum mandi, belum apa apa. Waktu itu pukul empat pagi. Sangat tidak lumrah mata saya sudah bebas belek dan saya berjalan dengan semangat menuju gudang untuk mengeluarkan sepeda. Betapa saya pengen sepedaan yang jauh. Mungkin naik sepeda dari Demangan sampai Sayegan jam empat pagi adalah ide gila. Tapi nggak apa apa. Jauh-jauh begitu, Sayegan adalah rumah pacar saya saat itu.

Kurang lebih dua puluh kilometer saya mengayuh sepeda saya. Saya pikir naik sepeda dari Demangan sampai Sayegan adalah benar-benar ide gila, persetan dengan rumah siapapun yang saya tuju. Saya capek dan berkali kali berhenti untuk menarik napas dan tertawa. Jika kempol kaki saya seketika itu juga membesar hingga seukuran buah kelapa, mungkin saya akan berhenti dan menelpon siapapun untuk menjemput saya. Tapi saat itu saya cuma sedikit capek. Jadi setelah istirahat sebentar di Indomaret untuk menenggak beberapa galon, saya lanjutkan perjalanan saya masih dengan sepeda. Dan dengan pengalaman perjalanan ini saya ingin menyampaikan kepada siapapun cewek-cewek yang punya ide gila serupa dengan ini: sadarlah penuh bahwa kamu adalah cewek. Saya beberapa kali digodain orang nggak jelas di sepanjang perjalanan dan itu cukup membuat saya ingin melemparkan jumroh seukuran batu kali tepat di muka mereka. Seandainya itu benar-benar saya lakukan, saya mungkin dikejar. Tertangkap. Dimasukkan ke dalam karung besar. Diculik. Sepeda saya diambil. Ditampar. Diperkosa. Dijadikan budak. Dijual. Saya akan menangis keras-keras dan pacar saya pun saya pikir tidak akan menyelamatkan saya. Jadi saya buang niat itu jauh-jauh. Beberapa keinginan lebih baik dipendam demi perdamaian dunia, bukan begitu?

Saya tidak akan lagi meremehkan Mirsa Renaning Sukma. Saya sampai di depan rumah pacar saya tepat pukul 04.40 WIB. Saya mencapai Sayegan dengan kaki saya sendiri! Lebay lu, Ndro. Saat itu ketika saya sudah sampai, dia belum bangun. Well, saya juga tidak berharap dia sudah bangun, bebas belek, rapi, wangi, sedang menyapu halaman dengan mengenakan daster. Rumahnya sepi banget. Hanya dua pitbull yang dirantai di samping rumahnya yang menggonggongiku. Kupikir, apakah aku mirip balungan?

Menunggu pacar saya bangun, saya berkeliling komplek dan menikmati pagi saya di Sayegan. Komplek persawahan yang luas dan indah. Aspal yang basah oleh embun pagi. Gemercik air jernih yang mengairi sawah. Segerombol ikan kecil entah cethul entah wader yang berusaha keras melawan arus. Mereka pikir siapa mereka? "Kalian semua cuma ikan ikan kecil!", bisik saya. Saya menghirup udara Sayegan dalam dalam. Udara yang lebih sejuk dari yang biasanya  saya hirup di Demangan. Rerumputan dan eek-eek anjingnya pacarku yang sudah kering dan yang masih basah. Beberapa morning people yang menyapa saya dengan teramat ramah. Nenek lanjut usia yang mengenakan caping tersenyum pada saya. Sepertinya beliau sudah tidak mengantuk, malah, semangat sekali pagi itu. Beberapa bocah yang nongkrong di buk, bercengkrama satu sama lain. Gadis kecil yang manis sedang berlatih naik sepeda roda empat bersama ibunya. Sekawanan kambing yang sebenarnya masih ngantuk, tapi sudah digiring ke jalan karena tuntutan rutinitas. Mereka bisa apa? Pegunungan yang entah siapa namanya, berderet rapi. Bukit-bukit kecil yang oleh penduduk sekitar disebut gunung. Satu yang kukenal hanyalah Gunung Gedhang, yang padahal tidak ada pohon pisangnya. Suasana itu asik banget dan berhasil membuat saya senyum-senyum random. Nggak terasa, langit yang biasanya memayungi kami semua berubah cerah. Matahari yang masih sama dengan yang kemarin menyembul dari kejauhan. Warnanya selalu menjadi favoritku. Jingga kekuning-kuningan. Selamat pagi, Sayegan!

Suatu hari, kaki-kaki ini harus kuberi penghargaan. Dia layak mendapatkannya.

Pagi itu saya bersyukur karena pacar saya bangun. Kondisinya sehat, meski masih ngantuk banget. Mungkin jika saya tidak datang ke rumahnya pagi itu dia masih bermimpi nyenyak sekali. Mungkin saya telah mengusik paginya sedemikian rupa. Pacar macam apa saya ini? Sejatinya saya memang bukan seorang pacar yang baik. Oleh karena itu saya akan berusaha menjadi sesuatu yang lain: anak yang baik, sahabat yang baik, orang asing yang baik, atau mahasiswa yang baik, misalnya.
Saya ucapkan selamat pagi padanya dengan senyum yang biasanya dan segera mendapatkan balasannya. Kami duduk di ruang tamu, menikmati obrolan pagi dengan topik orang gila. Pacar saya dan mamanya tidak percaya bahwa saya sampai di depan rumah mereka dengan mengendarai sepeda. Saya tercap aneh, tidak normal, dan sangat neko-neko. Tentu saya tidak keberatan jika ditertawakan, karena mungkin saya memang begitu. Saya akan tertawa bersama kalian yang menertawai saya.

Hari itu saya nikmati bersama pacar saya, mamanya pacar saya, anjing-anjing pacar saya, dan tentu saja, sepeda. Betapa senangnya jadi saya. Saya mengayuh sepeda dan pacar saya mengikuti saya dari belakang, mengandeng pitbull berwarna hitam yang nama dan identitasnya disamarkan. Kunikmati komplek persawahan di Sayegan sekali lagi, bersama pacar saya dan anjingnya. Walaupun sekarang pacar saya sudah menjadi mantan, tapi saya tidak akan lupa. Mengayuh sepeda puluhan kilometer dan mendapatkan atmosfer pagi di Sayegan, jelas saya tidak akan lupa. Tapi mungkin saja saya akan lalai untuk mengingatnya. Mungkin saja nanti saya akan melupakannya. Saya memang payah untuk urusan menyimpan memori, jadi apabila dilupakan itu terasa menyakitkan, saya harus minta maaf.

Saya mencoba mengingat lagi wajah mantan saya. Haha saya mungkin seharusnya kawathir akan terserang CLBK mendadak karena mengingat wajah seseorang di masa lalu yang mungkin pernah ada di hati saya. Saya mungkin bisa meleleh secara dramatis kemudian menghubunginya kembali, memohonnya untuk tetap tinggal, mengajaknya balikan. Tapi sering saya hanya tertawa dan meneruskannya dengan tanpa ragu. Saya mencoba melihat apa yang ada di dalam matanya pagi itu. Saya nggak bicara tentang seberapa besar belek yang terperangkap di sudut matanya tapi tentang yang lain. Sedikit terkejut saya mencoba menerjemahkan sepasang mata kemerahan yang bercerita banyak dan berisik sekali, rasanya seperti melihat film Thailand tanpa subtitle. Ijinkanlah saya sok tahu dan lancang menerka-nerka bahwa banyak sekali yang dia sembunyikan di sana dengan susah payah, entah apa. Sesuatu yang dengan sengaja ia perangkap di sana. Saya tahu saya tidak harus memikirkannya. Saya tidak harus peduli. Saya mungkin adalah salah satu dari entah, yang dia harapkan untuk tidak tahu. Saya melihat matanya sekali lagi dan belum cukup mengerti, tapi kemudian saya perintahkan diri saya untuk berhenti. Saya memang tidak harus memikirkannya, saya tidak harus tahu, dan saya tidak harus mengerti. Saya ingin memeluknya dan kemudian membiarkannya sendiri. Untuk dapat hidup. Untuk dapat bahagia.

"Hey, You. Tentang pagi itu, pagi itu banyak sekali yang aku pikirkan dan aku tidak peduli dengan apa yang ada di dalam kepalamu. Aku mengayuh sepeda sampai rumahmu, mengucapkan selamat pagi, dan mengajakmu sepedaan. Aku hanya berpikir bahwa pagi itu mungkin akan lebih baik jika aku memulainya dengan kamu. Dan aku nggak salah. Terimakasih untuk pagi yang melelahkan tapi asik."

It was a very good morning.

Sabtu, 14 September 2013

Agen Penghianat

Viva betrayal! Location: Gege Steak - Wonogokil, Jawa Tengah, Indonesia. Models: @chocououo @mircung @jun_kenyut
Agen penghianat. What is that? Pasti anda lagi membayangkan sekumpulan manusia yang punya visi dan misi yang tidak jelas, ababil, dan hidup. Sekarang juga tolong hapuskan bayangan anda yang tidak senonoh tentang kami. Anda kan sudah dewasa, jadi tahu dong bahwa berprasangka itu tidak baik. Prasangka buruk itu membunuh. Well, setidaknya ijinkanlah kami untuk memperkenalkan diri kami terlebih dahulu. Kami nggak peduli anda pengen kenal kami atau enggak, kami akan tetap memperkenalkan diri. Kami adalah agen agen penghianat. Pada awalnya kami adalah agen agen perubahan namun kami tidak membawa perubahan. Oleh karena itu kami memutar haluan dan menamakan diri kami sebagai agen penghianat.
By the way, kami ini adalah mahasiswa tingkat akhir yang sebentar lagi akan lulus. Sebentar itu relatif sih, tapi doakan saja. Semuanya dalam progress yang masih diperjuangkan. Semoga semua ini layak. Yang jelas kita semua berdoa dan berusaha untuk kemerdekaan kami serta kebanggaan orangtua kami. Kami tidak bisa menyenangkan semua orang tapi kami berjanji untuk tidak menghianati mimpi-mimpi kami sampai titik darah penghabisan.
Salamnya untuk agen penghianat di seluruh dunia. Lagunya ngikut.
Goodnight and have a nightmare!

Untukku di Masa Depan

Hai kamu gadis konyol yang hidup untuk bersenang-senang, aku harap sekarang kamu sudah menjadi seorang wanita yang bahagia, seperti yang kuharapkan dari jaman dulu sampai jaman sekarang. Duduk menghadapi secangkir kopi hitam yang disajikan di sisi sepiring pisang goreng yang kamu buat dengan tanganmu sendiri meski cuma pakai tepung bumbu instant. Di sebelahmu duduk seorang laki-laki yang menjadi lawan bicaramu, tertawa mendengarkanmu bercerita ini dan itu. Sore yang seru sekali dengan perasaan terbaik yang pernah ada.
Satu cuplikan adegan sederhana di masa depan yang bagaimana terjadinya tidak bisa kupastikan. Yang bisa kupastikan adalah aku akan menemanimu untuk menghadapi dunia. Aku akan selalu ada di sampingmu, mengingatkanmu untuk tetap tersenyum setiap hari. Aku akan membantumu berdiri lagi saat kamu terjungkal. Dan luka-luka itu, aku akan menunggumu untuk sembuh. Dan mengenai kejiwaanmu, aku akan menunggumu sampai waras. Selama apapun itu, aku akan bersabar untukmu. 
Maaf karena selama ini aku diam saja. Tidak berpendapat. Ratusan kali aku telah sembrono meyakinkanmu pada sesuatu yang pada akhirnya mengecewakan. Maaf karena sering meremehkanmu teramat rendah. Maaf, karena tidak banyak yang bisa kulakukan untukmu.
Tapi aku menyayangimu. Tetaplah tertawa. Tetaplah bernyanyi dan bermain gitar sesukamu. Dan jadilah bahagia.





Selasa, 27 Agustus 2013

Puisi Rangga

#nowplaying 93 Million Miles - Jason Mraz

Aku lari ke hutan, kemudian foto-foto
Aku lari ke pantai, kemudian foto-foto
Sepi.. sepi.. dan sendiri aku benci
Aku ingin bingar, tapi ya enggak di pasar juga
Bosan aku dengan penat, dan enyah saja kau pekat, skripsi, dan sebangsamu
Seperti berjelaga jika aku sendiri, apalagi kalau nggak ada sinyal internet
Pecahkan saja gelasnya biar ramai. Tetapi gelasmu sendiri saja, punyaku jangan.
Biar mengaduh sampai gaduh teraduh aduh, asal jangan curcol di twitter.
Ah, ada malaikat sedang manjahit celana.
Kenapa tak beli celana yang baru saja?
Biar bahagia,
atau.. aku harus lari ke hutan belok ke pantai?
Memangnya di pantai ada apa sih? Ada kamu?

Rabu, 14 Agustus 2013

What a day!

Berpikirlah bahwa hidup adalah sebuah komedi, sampai suatu hari kamu mencelakakan orang lain. Dalam part ini hidup nggak lucu lagi, Bro.
"Astaga bapaknya kena! Jatuh! Bawa telur!". OH MY GOD.
Minggu, 4 Agustus 2013. Hari itu adalah pertama kalinya aku berani membawa mobil ke kota yang tengah dipadati arus mudik lebaran dan siapa sangka, hari itu aku mencelakai orang. Nggak sengaja spionku menyenggol keronjot berisi sekwintal beras dan enam puluh kilogram telur milik seorang bapak yang mengendarai sebuah motor butut. Dengan beban seberat itu, bapak itu ambruk bersama isi sekeronjot yang tumpah ruah ke jalan raya. Bapak itu tidak boleh mati. Semua telurnya kuharap menetas jadi ayam dan mereka menyelamatkan dirinya masing-masing, please!

Kuremat stir erat-erat dan hanya bisa bengong untuk beberapa saat sebelum ikut menghambur keluar mobil bersama Pren dan Tori, memastikan bapak itu nggak kenapa kenapa. Sebagai tersangka utama aku pun turun dari mobil, lemes level tiga tingkat lebih buruk daripada diusir dosen dari ruangannya. Aku mendekati kerumunan itu. Kulihat seorang Bapak yang baru saja kutabrak duduk lemes dengan nafas tersengal-sengal, memandangi telur dan beras yang berserakan di depannya. Tangan dan kaki bapak itu luka-luka, lebih parah dari yang kuperkirakan. Beberapa orang berusaha menenangkan, termasuk Pren dan Tori. Aku mendekat lebih lagi untuk bertemu muka dengan bapak itu, memperkenalkan diri (penting banget) dan minta maaf. Sesaat setelah kejadian, muncul seorang ibu-ibu yang entah muncul dari planet mana. Dia dateng-dateng langsung heboh sendiri menanyakan kronologi kejadian sama semua orang. Sepertinya ibu ibu itu datang dari gua hantu soalnya setelah dia datang suasana jadi sureeeem, gaduh, keruh, mambu. Daaan you know what, nggak lama kemudian, po**lisi datang bersama dengan antek-anteknya. Eng ing eng! PO**LISI! Matik. Seketika tercium bau gosong dari kepalaku and all I wanna do is kelekaran di aspal, diguyur seember penuh es cendol. 

Perdebatan kecil pun terjadi antara aku dan po**lisi. Yaiyalah, aku dan bapak-bapak yang kutabrak sudah bersepakat untuk menyelesaikan kasus sruduk-srudukan yang tidak disengaja ini dengan cara kekeluargaan tapi pihak po**lisi ngotot. Penyelesaian dengan cara kekeluargaan rupanya harus dibuat kesepakatan hitam di atas putih dengan materai yang dibubuhi tanda tangan. Okay, sepertinya aku akan berada dalam masalah ribet. Pilihannya cuman dua: hadapin atau lari dari kenyataan dan main layangan.

Setelah menghubungi keluarganya, bapak itu diantar regu penolong ditemenin Tori sedangkan aku dan Pren ke kantor polisi untuk meladeni urusan thethek bengek yang bakal ribet (banget). Kantor polisi rame banget, saingan sama Pasar Godean kalo lagi Pon-ponan. Rupanya barusaja ada kasus mobil kesruduk bus pariwisata. Yaelahbro, musim banget ya sruduk-srudukan gini. Sedih ane. Dan berhubung bapak-bapak po**lisi sedang ribet ngurusin kasus itu, kitanya malah dicuekin. Akhirnya aku sama Pren memutuskan untuk ke rumah sakit dulu aja, memastikan bapaknya tertangani dengan baik. Tapi sebelumnya kita balik dulu ke tempat kejadian perkara untuk mengambil telur-telur dan beras yang masih kalap. Tadi sih banyak orang yang bantuin mungutin gitu. Sesampainya di TKP, suwung bangettt. Ini mana barang-barangnya yang tadi udah dikumpulin? Aku celingukan kemudian nanya sama yang punya warung nggak jauh dari lokasi kejadian.
"Pak, tau kecelakaan yang di depan tadi kan? Barang-barang yang tadi dikumpulin kemana ya?"
"Wah, nggak tau mbak. Udah diambilin orang."
FTW!
Nggak ngertik lagik. Ada orang yang bisa menjarah harta benda orang lain yang lagi kena musibah. Salah satu tanda ketidakwarasan.

Di rumah sakit, kita menemui korban dan keluarga korban. Semuanya tertangani dengan baik. Selanjutnya kita harus ngelanjutin urusan di kantor po**lisi. Sesampainya di kantor, semua keluarga bapak itu berkumpul (edan, lengkap banget semuanya pada dateng) sedangkan kita bertiga kroco-kroco sendirian aja. Kesepakatan pun dibuat dengan sedikit banyak perdebatan. Tapi untung, urusannya nggak seribet yang diperkirakan kok hehehe. Sepertinya bapak po**lisinya udah nggak tega melihat kengenesan ini jadi semuanya dikelarin dengan lancar. Bahkan ane nggak disuruh bayar. Sebenernya sih mau sekalian minta tolong ngerjain skripsi sekalian tapi nggak enak yaudahlah.

Setelah semua urusan kelar, selalu ada urusan lagi yang menunggu untuk dikelarin. Oh, life.
Kita masih punya tanggungjawab mengantar bapak itu ke pulang. Rumahnya ada di Kulonprogo. Baiklah. Sesampainya di rumah bapak itu, kita punya agenda seru yaitu memisahkan beras yang kena telur dari beras yang masih bersih. Ini rempong bangeeeet.. tapi karena dikerjakan rame-rame, akhirnya kelar juga. Dan namanya juga musibah, siapa yang berharap musibah terjadi? Semua ganti rugi dan kerugian yang harus ditanggung emang udah paling bener diikhlasin aja dan dijadiin pelajaran.

Emang gokil hari itu. Dan setelah semuanya ini, masih ada skripsi yang menunggu untuk diselesaikan. Mungkin yang gokil bukan cuma hari itu. Hehehe ;)



Sabtu, 11 Mei 2013

#HorePeople on Vacation (Jogja - Surabaya - Malang)

Berwacanalah sebanyak-banyaknya dan dari sekian banyaknya wacana itu, siapa tau ada wacana keren yang bisa terrealisasi. Kan asik.

Beberapa abad yang lalu kita sudah merencanakan untuk minggat dari Jogja. Bukan lari dari kenyataan, meskipun kehidupan mahasiswa tingkat akhir itu yeah memang apabanget sekali. Mungkin dalam kehidupan sehari-hari beberapa mahasiswa tingkat akhir tampak selo dan glundang glundung saja gaweannya. Namun pada kenyataannya, apa yang sebenarnya mereka rasakan? Tanya aja sama mereka. Mungkin ente akan dikacangin, di yaelah bro-in, digampar, dicurhatin, atau malah diajak kenalan (?). Semuanya itu tergantung pada mahasiswa tingkat akhir mana yang kamu tanyain. Kalo tanya sama aku sih, paling-paling gue akan curhat tanpa diminta! Mengertilah, aku ingin main, melepas penat dan dahaga akan kebebasan waktu yang semakin hari semakin langka didapat. Ada saatnya bahagia tidak lagi sesederhana bangun pagi dan menghirup udara segar atau membaca sms selamat pagi dari pacar di saat kita yomblo! Kita butuh suatu gebrakan, Bro.

Aku dan Tori mengantri tiket kereta api ekonomi di Stasiun Lempuyangan. Jadwal keberangkatan yang kita rencanakan masih jauh banget tapi kita sudah antri tiket. Luar biasa, bro. Ini adalah usaha realisasi wacana yang paling tertib dalam sejarah. Ya gimana lagi? Kita nggak mau kehabisan tiket kereta api kelas backpacker hore ini. Traveling hore kalau menghabiskan uang berlebihan kan nggak jadi hore namanya.


Tiket di tangan.

Hari H pun tiba. Personil: @rieski_tor, @prinsputri, @friendikadhiah, @dianfitrihesti, @lewinda_kikin, @is_dent09, ditambah ane. Kita berdelapan berangkat dengan kereta ekonomi GBM Selatan menuju Surabaya setelah sempet menggembel kurang lebih satu jam gara-gara ane *ampun* salah menginfokan jadwal keberangkatan kereta. Hahaha tapi terserah mau diakui atau enggak, penantian yang tidak perlu ini sebenarnya cukup berkesan soalnya kita jadi sempet mengabadikan detik-detik *eh, jam-jam* sebelum keberangkatan.

Yang paling kiri ini anggota boyband, fyi

Belum apa apa sudah menggembel. Bakat sih.

Adegan masuk kereta api kita itu ndeso banget. Begitu masuk kita langsung ter-wah woh karena menyadari gerbong-gerbong kereta ekonomi ini dipasangi seperangkat aircon. Anjrit, Rp32.000,00 berasa naik kereta api eksekutif. Beberapa hari sebelumnya sih ane memang sudah kepo soal info-info kereta api dan ternyata postingan di kaskus tentang pemasangan AC di seluruh kereta api itu nggak cuman gosip. Edan gan, edaaaan. Saya suka hahaha. Apalagi pas para penumpang pada turun di pemberhentian-pemberhentian selanjutnya. Lengang banget ini kereta, ente bisa maen futsal!

Ini bukan gue.

Perjalanan selalu memiliki sensasinya sendiri. Semuanya menyenangkan, apalagi sejuk ada asenya gini. And the destination is not the end. But the journey, that's what matters the most seperti quote-nya Jalan-jalan men! Kurang lebih lima jam kita sampai di stasiun Gubeng, Surabaya. Kita sudah puas menikmati fasilitas the new kereta ekonomi, menyabotase kursi yang tidak kami beli, dan mengganggu banget kenyamanan penumpang-penumpang lain karena berisik banget kayak tas kresek. Kesannya kita jahat banget ya, padahal baik. Maafin kita ya, kita ini mahasiswa tingkat akhir lho. Dimaklumin nggak? 

Surabaya! Koen koen opo kabare, Cuk? Hahaha
Sesampainya di Gubeng, kita langsung menggembel (wis biyasa) karena tiket kereta api penataran menuju Malang rupanya baru buka jam 4 pagi. Sialnya, tiket kereta api penataran keberangkatan hari ini habis. Dapet tiket kereta api enggak, dibentak mbak-mbak yang jualan tiket iya. Yanasib. Akhirnya kita memutuskan untuk membeli tiket kepulangan untuk besok (FYI, tiket kereta api penataran Malang-Surabaya Rp4000,00 perak bro. Setara sama nasi bungkusnya bu Menor di FKG dan itu sudah ber-AC. Gumun nggak?). Dan untuk menuju Malang dari Surabaya, kita mengambil jalan pintas yang cukup solutif: nyewa angkot. Ajegile, katanya backpacker?! Iya, memang backpacker tapi  kita ingin menjadi backpacker cerdas. Hanya selisih lima ribu perak, kita nggak perlu rempong rempong turun beberapa kali buat ganti angkot (Angkot Gubeng-Malang Rp10.000,00)
Kita pun diantar sampai terminal di Malang yang ane lupa namanya. Untuk menuju ke kota Batu, kita harus naik angkot lagi. Ane sempat terlibat tawar-menawar tanpa ampun dengan salah seorang sopir angkot di terminal ini. Setelah deal kita langsung diantar menuju Alpukat homestay, homestay termurah gokil yang sudah ane boking jauh-jauh hari (FYI, sewa Alpukat Homestay semalam Rp150.000 berdelapan. 2 kamar dengan bed besar, kamar mandi, ruang tamu dan sofa, ruang keluarga dengan TV 32", gratis teh dan kopi, plus dispenser). Cek --> http://alpukathomestay.blogspot.com/ Homestay ini lokasinya nggak jauh-jauh amat dari BNS dan Jawa Timur Park 2. Direkomendasikan banget deh terutama buat para backpacker yang main-main ke Batu, Malang. Pelayanannya oke banget, orangnya ramah-ramah, terjamin lah bro.
#day1
Kita langsung gegoleran di homestay, kembali tergumun-gumun dengan homestay dengan harga semurah itu. Kita antri mandi, bersiap-siap berangkat dan nggak lupa sarapan dulu (FYI, kita beli sarapan di deket homestay, menu catering harga warteg bro. Cus ke warteg biru sebelah indomaret depan Jatimpark II deh. cocoklah pokoknya.) Hari pertama di Kota Batu, Malang, Jawa Timur kita mulai dengan Jatimpark 1 (Ojek ke Jatimpark 1 Rp5000,00)

Paket Sakti Rp 150.000,00 (Jatimpark I, Jatimpark II, Batu Night Spectacular, Eco Green Park) HA!

Jatimpark 1 ini luasnya keterlaluan. Sing nggawe ki jan ora mesakke karo sikilku banget bro. Sedih aku.
FYI, main ke Jatimpark alangkah baiknya dateng dari pagi, bukan pas liburan, dan kalo mau bawa-bawa pacar, bawalah pacar sendiri. Jangan bawa pacar orang lain ya bro. Apalagi pinjem. Duhhh jangan bro. Beli sendiri di indomaret kan bisa, jangan kayak orang susah. Ini life guide lho.




Jatimpark 1 adalah spot ter-oye kalo kamu pengen main-main karena wahana di Jatimpark 1 ini banyak pol dan semuanya menantang buat dicoba. Iya, termasuk mandi bola dan odong odong. Semuanya menantang. Tapi berhubung waktu *yaelah bro*, ane hanya mencoba beberapa wahana yang menurut ane hukumnya wajib dan beberapa wahana lain yang sebaiknya nggak usah dicoba (ini ane ngomongin wahana bernama outer space, sumpah marake mumet njobo njero).
1) Pendulum
Ini adalah wahana terkampret versi ane.

2) Tornado
Ah, wahana ini. Jadi sebelum ane naik wahana ini, ane melakukan semacam observasi dan persiapan mental. Ada seorang mas-mas yang duduk di barisan kedua, muntah banyak banget dan muntah-muntahannya berguguran ke bawah, terciprat ciprat ke segala penjuru. Wassalam deh buat kanan-kirinya, apalagi depannya. Kuwi njijiki banget, bro. Dan giliran ane, ane terpaksa duduk di tempat mas-mas yang muntah tadi. Asem kan, bro? Hahaha tapi yo nggak papa, memang sudah dibersihkan sama mas-mas petugasnya. Tur pie gitu lho, bro. Paham ra sih perasaanku? Hahaha

Setengah dari hari pertama kita di Kota Batu kita habisi di Jatimpark 1. Dari Jatimpark 1 kita langsung menuju ke Batu Night Spectacular. Di sini gue merasa backpacker abis. Jalan kaki, bro.
Dan inilah BNS, spot yang wajib dijelajahi di Kota Batu pada malam hari. Ada taman lampion, sepeda udara, komedi putar, karaokean, dan masih banyak. Banget.


Selesai menikmati night life-nya Kota Batu, kita balik lagi ke homestay untuk beristirahat mengingat keesokan harinya kita masih akan menjelajahi spot-spot lain di Kota Batu. Dari BNS kita dijemput oleh berbondong-bondong ojek yang sudah disiapkan oleh pihak Alpukat Homestay dengan tarif Rp5000,00/ orang. Harganya bolehlah ya.. daripada ente jalan kaki sampai ke homestay?

Sesampainya di Homestay...
#day2
Selamat pagi kota Batu! Udara kota yang sejuk segar sangat menyenangkan sekali untuk dihirup. Pokoknya hari itu beda banget rasanya sama udara pagi Jogja yang biasa kuhirup saat berangkat kuliah naik motor dan depan ane ada Kopata.
Perjalanan piknik hore selanjutnya adalah Jatimpark 2 dan Eco Green Park. Woah, pasti seru! Sebelum memulai segala aktivitas hore hari itu kita pun mencari bahan bakar dan menemukannya di sebuah warteg asik (makanannya asik, harganya asik). Warteg ini terletak di depan Jatimpark 2, nggak jauh dari Indomaret. Ini dia penampakan wartegnya:

Yang ngaku backpackeran ke Batu harus mampir ke sini

Semua kenyang dan siap untuk berangkat!
Bersambung. Mau ke kampus dulu menemui dementor. Hihi

Selasa, 12 Maret 2013

SKRIPSI Behind the Scene - 1

Tidak bisa dipungkiri bahwa fase kehidupan mahasiswa akan sampai pada fase menyenangkan berjudul NGURUSIN SKRIPSI. Begitu juga dengan aku. 
Dadi, ayo bro kita selesaikan dengan baik apa yang sudah kita mulai!

My Scriptsweet Gangster, Uthe2 Upil dan Daiyen :*

Rabu, 6 Maret 2013
Lokasi: Ganjuran
Ini adalah revisi edisi XXX. Mencari subjek penelitian untuk kepentingan skripsi ternyata sulit sulit susah. Kebanyakan persyaratan, kayak orang mau lamaran aja. Berhubung dosen pembimbingku tiba-tiba kurang setuju dengan subjek yang sudah kulobi dari jaman dinosaurus, dengan senang hati aku harus kembali melakukan survey. (FYI, di dalam pengerjaan skripsi, segala sesuatu yang "tiba-tiba" sangat dihalalkan. Apalagi kata dosen pembimbing, untuk kebaikan penelitian kita. Untuk bangsa Indonesia!). Jika sudah membawa nama Bangsa begini, aku menyerah wae. Aku bisanya cuma ngetweet. Maka dengan apapun yang dikatakan dosenmu, silahkan manggut-manggut dan bilang "Nggih".
Sore itu juga (personil: aku, Daiyen, Sandra) meluncur ke Ganjuran untuk mengunjungi salah satu panti asuhan swasta yang menjadi incaran utama. Kita bertemu dan berbincang dengan kepala pengurusnya, dan berhehahehe supaya diijinkan untuk melakukan penelitianku di sana. Kamu pikir gampang? Ternyata kita tidak diijinkan, bro. Beliau sudah jelas-jelas menolak walapun secara halus. Aku kudu piye?
Foto-foto wae. Senjanya cantik, bro. Haha

 Mengintip senja di balik rimbun pinus

Senja di Ganjuran

Untunglah kepala pengurus panti itu cukup baik memberikan solusi sebagai pengganti. Ibarat cintaku ditolak Adam Levine,  kemudian dicarikan pengganti John Martin. Fear. Dan benar, Sabtu ini aku akan berangkat ke Boro, Kalibawang, Kulonprogo untuk menemui kepala pengurus panti yang telah direkomendasikan kepala panti Ganjuran.

Berikut ini adalah chat-ku dengan Daiyen Jumapolo, gengster skripsiku yang paling setia. Akhir-akhir ini aku sering memanggilnya dengan "Kak" supaya lebih imut. Dan dia pun kadang begitu. Dia juga memanggilku "Kak". Dia ingin ikut-ikut kelihatan imut? Males deh.

"Jam berapa besok, Mir? 6? :D"
"Ojo pagi pagi, Kak. Aku melek aja susah. Aku belum siap, Kak. Jam 8 lah paling ora."
"Oke oke, aku tau kok. Bawa busana pantai nggak?"
*Daiyen ini dimana sih hati nuraninya? Katanya mau nemenin aku survey skripsi kok malah mengajakku main ke pantai.*
"Kamu ingin ke pantai, Kak? Yo."
"Hahaha eh besok itu, kamu tau jalannya nggak, Kak?"
"Hahaha enggak hahaha"

***

Sabtu, 9 Maret 2013
ALARM. Dismiss. Tidur lagi.
Kemudian ada sms masuk. Pacar? Hell no. Itu Daiyen.
"Kak, aku baru banguuuuun!"
07.45. Greeeeaaat! Saat itu juga ingin kuajak tos.
"Samaaaaaa hahaha!"

Walaupun kesiangan, tapi akhirnya kita berangkat juga. Untungnya, semalam aku sempat sms teman-teman asal WestProg untuk menanyakan TKP. Kata mereka, Kalibawang itu jauh banget. Pret. Ternyata enggak.
Tapi untuk menempuh perjalanan ke sana, kita tersangkut dimana-mana. Di warung ibu-ibu (di sini aku dibeliin lolipop sama kakak Daiyen :') dan di pabrik penenunan kain. Walaupun demikian, kita akhirnya menemukan panti asuhan yang kita cari. Karena di dalam setiap perjalanan itu, kita tidak pernah sendiri. Selalu ada orang-orang di pinggir jalan untuk bisa dimintai jawaban. Bahaha

Setelah kita menyelesaikan segala urusan dan thethek bengeknya, aku mengajak Daiyen untuk main-main sedikit di Kulon Progo yang memiliki sebutan "The Jewel of Java" *uopo*. Kudengar ada hamparan kebun teh di daerah ini. Tepatnya di Menoreh, pegunungan berhawa sejuk yang tidak pernah aku sangka-sangka ada di Jogja. Berhubung memang belum pernah dan cukup kepo, kubulatkan tekad untuk mencari kebun teh Jogja yang terdengar mustahil itu. Yap, walaupun naik motor metik. Hanya berdua. Dan dengan Daiyen. Daiyen itu cewek. Dan aku juga cewek.

Perjalanan ditempuh dengan penuh kesabaran. Setidaknya dengan keyakinan yang ada dalam otak kami masing-masing bahwa pemandangan yang kita lihat nanti setimpal dengan perjalanan ini, kita bertahan. Kadang mulus kadang prongkal berbatu, kita tergoncang dan menjerit minta ampun. Kadang panas kadang hujan, kita mengeluh pada langit yang mempermainkan kita. Beruntung, tanah longsor dan angin topan tidak datang hari itu. Itulah perjalanan. Sesuatu yang selalu aku nikmati dan rindukan.

Tidak jauh, itu menurutku. Entah menurut Daiyen bagaimana. Yang jelas, dia jejeritan sambil memegangi pundakku erat-erat setiap kali ada yang salah. Entah dengan jalannya, entah dengan aku-nya. Kita pun sampai pada sebuah portal. "Mas, kebun teh lewatnya mana mas?" "Masuk aja, Mbak. Masuk aja. 5 ribu ya." Setelah membayar, kami pun meneruskan perjalanan sambil celingak-celinguk mencari hamparan pohon teh. Tapi dari portal sampai ke parkiran, aku nggak melihat tanda-tanda perkebunan teh. Semuanya suket. Piye? Ora sido pucuk pucuk pucuk. Kutanya pada mas-mas parkiran, katanya ini Suroloyo. Kutanya kebun tehnya dimana, katanya ada di atas. Naik aja. Bro, ternyata ini adalah Puncak Suroloyo. Bah! Oke, kita naik.

Broooo.. tangganya brooo.. saingan karo undak-undakan makam raja-raja Imogiri!
Udara di Suroloyo memang cukup sejuk, terutama ketika angin datang. Tapi matahari tetep aja panas menyengat. Kembali kukumpulkan semangat sambil ngemut lolipop. Satu satu kakiku menaiki anak tangga sambil mencari kebun teh. Endi kebun teh? Siji loro telu. Siji loro telu. Akhirnya kita sampai di puncak dan tidak ada kebun teh tuh. Kalo orang pacaran sih ada. Asem tuh mas-mas di parkiran.

Puncak Suroloyo. Dari atas sini, semuanya tampak begitu kecil

ZONKED! Namanya juga hidup. Kadang di atas, kadang pengen ke kebun teh tapi malah ketemu tiga couple bermesraan. Aku sih biasa aja. Bagaimanapun, aku jadi pernah ke Suroloyo walaupun tanpa disengaja. Matahari semakin tinggi, perut semakin keroncongan. Itu semua mungkin tidak ada hubungannya, tapi bodo amat. Apakah kita akan selamanya memandangi mereka berenam mbojo? Enggak kan? Enggak. Makanya kita harus turun. Menuruni anak tangga terasa lebih menyenangkan ketimbang naiknya. Pemandangan.. pemandangan.. di sebelah kanan, ada beberapa tanaman kopi yang membuatku nggumun. Iya, aku pancen ndeso kok. Aku seketika langsung melompati pager untuk memetik beberapa biji kopi. Kopi! Sesuatu yang sangat kucintai e. Hahaha! Di sebelah kiri ada tanaman teh. Kebun teh? Gila nih kebun teh, tadi kemana aja kok nggak kelihatan tapi sekarang bisa kelihatan? Ini pasti mistis. Ini pasti bukan salah mataku pemberian Tuhan. Ini pasti mistis. Kebun teh itu lebih terlihat seperti kebun telo dibandingan kebun teh. Sedikit banget tanaman tehnya, dan ditanam jarang-jarang! Jelek! Aku nggak minat. Aku mauk pulang.

Laper, kita melipir ke warung yang ada di depan kebun teh jelek itu. Dian juga mau sholat, jadi aku nungguin dia sambil makan indomie dan menyeruput kopi tubruk. Adegan yang sama pernah kualami di perkebunan teh di Lembang, Bandung bersama para gembel itu. Ah, jadi kangen mbolang banget woi! Saat makan di rumah warga begini yang bisa kita lakukan adalah ngobrol dengan pemilik warungnya. Kebetulan pemilik warung itu adalah sebuah keluarga selo. Ibu, Bapak, dan anaknya yang bernama *embuh, pokoke ngarepe Y*. Ibunya sibuk membuatkanku indomi, anaknya senyum-senyum sambil berkali-kali memanggilku "mbak" hehe (untung bukan mas), dan bapaknya kongkow di depan warung. Kutanya saja, dimana letak kebun teh yang kabarnya jadi tempat wisata di daerah ini. Bapak itu ternyata cukup tau lokasi yang kumaksud. Oke, semangatku untuk berpetualang pun kembali. Berkat segelas kopi tubruk dan semangkok indomi panas juga, tentunya :)

Kali ini perjalanan terasa lebih heroik. Bagaimana tidak? Jalannya asoy. Silahkan caritau dan rasakan sendiri. Kamu nggak penasaran? Mbok penasaran to, plis :|
Semangat dan tekad kuat melahirkan hasil, bro. Biarkan gambar-gambar ini yang bercerita karena tangan gue sempal.

Kebun Teh di Samigaluh, Kulon Progo

Me on tea walk!

Ampun, Mir! :))

Ya, demikianlah cerita perjalananku. Cukup berkesan untuk dijadikan bahan ngeblog. Terimakasih semua. Kepada pembaca, kepada semua rekan perjalanan, ibu-ibu warung, bapak-bapak tukang bangunan, bapak-bapak kongkow, adek-adek anak sekolahan, ibu-ibu penjual sayur, dan semuanya yang tidak bisa aku sebutkan satu persatu. Tanpa kalian, mungkin aku nggak akan sampai di rumah. Kalian semua terberkati. Hehe

Sabtu, 23 Februari 2013

Secangkir Kopi, Sebaskom Semangat

"Life is too short for bad coffee."


Mumpung lagi selo nih. Biasa, you know tenan nggak sih hidup seorang mahasiswa tingkat akhir? Mengalami ora? Jadwal ngetweet padat. Jadwal boker tersendat-sendat. Laporan terbengkalai. Revisi bab satu, bab dua, bablas, wira-wiri ngadep dosen pembimbing, sementara aura kejombloan semakin merajalela. Menyediakan waktu untuk ngeblog seperti ini saja susah tauk, apalagi menyediakan waktu untuk pacar. Rumangsamu ki pacar e sopo? Ongkang-ongkang di  rumah sambil online, gitaran, dan nyeruput-nyeruput kopi seperti ini adalah surga yang semakin jarang terjadi akhir-akhir ini. By the way, kopi yang kuminum malam ini enak banget lho, padahal mbikin sendiri, bekerjasama dengan perusahaan kapal api ciptakan kopi enak. Ini adalah cangkir kopi ketigaku untuk hari ini. Pancen, kopi adalah minuman paling mainstream di antara minuman-minuman lain yang kuminum setiap hari. Bahkan, aku bisa meminum hingga empat cangkir kopi dalam satu hari dan mengabaikan kebutuhan tubuhku akan air putih (biasanya, aku cuma minum segelas air putih setiap hari). Jelas, ini adalah gaya hidup yang luput dan harus segera dirubah karena dapat membahayakan kesehatan.


I love coffee 

Secangkir espresso, ramuan ampuh untuk ngobrol sampai pagi

Hai ngalongers, para pecinta malam yang pastinya sangat mencintai hidup sampe tidur aja males? Hahahaha! Ada yang lagi ngopi, sama seperti aku? Oke, disoraki bapak-bapak yang lagi jogo rondo. Selamat malam bapak-bapak di pos ronda yang lagi baca postingan ini sambil mrenges-mrenges dengan ampas kopi yang menempel di gigi, selamat. Kemachoan anda tidak diragukan lagi. Ngomongin soal kopi, pasti ada banyak sekali pecinta kopi di dunia ini. Aku adalah salah satunya, yang walaupun bisa dibilang kecanduan kopi, tapi nggak ngerti banyak-banyak tentang kopi ini. Robusta atau Arabica, melalui pencernaan luwak, trenggiling, atau buaya, apapun itu, pada dasarnya aku mencintai kopi. Sik penting aku cinta. Bagiku, kopi adalah lebih dari sekedar minuman. Yup, karena aku juga doyan kopi  yang digado begitu saja. Enak lho. Ya mungkin aku orangnya nggeragas sih, lagian yang penting aku nggak makan orok. Hahaha! Ngopi. Ngopi itu jelas beda dengan minum air putih, meski kadang aku meminumnya glegek-glegek. Tapi bagaimanapun, minum kopi itu nyeni tauk.

Ketika minum kopi sudah menjadi lifestyle, kamu pasti akan tau bagaimana rasanya hari tanpa minum kopi. Selama ini minum kopi dan boker bersaing dalam hal mendatangkan inspirasi di dalam hidupku. Kopiku biasanya disajikan panas-panas dalam sebuah cangkir,  dengan asap mengepul membawa aroma pekat yang menyibakkan hidung. Pakai cangkir atau mug ya, jangan gelas belimbing. Apalagi kalo ditambah coffee art sama mbak atau mas baristanya. Wah, cantik sekali. Aku suka coffee art, tapi kadang aku malah jadi eman-eman jika harus mengacaukan cantiknya coffee art saat aku mulai menyeropotnya. Yo kepiye meneh sih, urip kok digawe angel? Ngombe yo ngombe wae to. Wah, mulai nggak elegan nih bahasa ane -_-

Sebagai pecinta kopi, adalah kabar gembira jika ternyata kopi adalah minuman yang kaya manfaat. Jadi inget deh sama bakul karopi di kereta Bandung-Jogja waktu itu yang bengok-bengok di sepanjang gerbong kereta, "Karopi karopi! Minum kopi biar pinter!" Hahaha walah paaaak paaaak. Rumangsamu urip ki gur gampang? Pengen pinter rasah sekolah, garek ngombe kopi wae? Ha? Ha?

Bro, ini adalah manfaat kopi yang beberapa waktu lalu memang sengaja aku browsing karena rasa ingin tau yang besar sebagai pecinta kopi--> Manfaat Kopi
Kabar gembira dong buat kita-kita yang rajin ngopi? Hahahaha ngglegakke ati tenan, Bro. Wis yo, nggak perlu dilanjutkan browsing tentang bahaya minum kopi setiap hari karena itu cuma gosip. Percoyo to karo aku ki.

Wis, Bro. Ini adalah tegakkan kopiku yang terakhir, sementara kasurku udah ngelekarable banget nih. Semoga kita semakin mahir dalam menjaga semangat agar tetap membara, sama seperti ampuhnya kafein dalam secangkir kopi yang senantiasa menjaga kita supaya tetap terjaga.

Minggu, 06 Januari 2013

Starting 2013

Karena segala sesuatu baiknya diletakkan pada tempatnya, marilah kita meletakkan 2012 di belakang dan bersiap untuk menghadapi masa-masa yang akan datang. Bukan dengan berlari, tetapi terus melangkah dengan hati-hati.


Merayakan tahun baru memang bukanlah suatu keharusan. Toh merayakan pergantian tahun memang bukan kewajiban warga negara, apalagi kewajiban jomblo. Jomblo kan mahkluk paling merdeka. Mana ada kewajiban-kewajiban remeh macam itu? Jadi, ente tertarik menjadi jomblo? Eh, ini kenapa jadi mbahas kemerdekaan jomblo sih? Ya mentang-mentang jomblo. Jadi apakah ente pernah berpikir bahwa tahun baruan tanpa pacar dapat mengakibatkan galau, suram, kelaparan, dan nggak bisa bertahan hidup? Think again. Jangan pernah remehkan dirimu selemah itu, Mblo. Tapi kalo berminat mengenes-ngeneskan diri di twitter untuk membantu membuat image jomblo ngenes bolehlah, Mblo. Tapi ngenesnya  harus menghibur setimeline ya, Mblo. Kan percuma aja udah jomblo tapi nggak lucu. Percuma! Hahaha (point paragraf ini: jomblo adalah badut).

Oke, seperti yang tadi sudah dibahas di paragraf sebelumnya, semuanya memiliki kebebasan untuk memilih mau ngapain di malam pergantian tahun. Seperti ane, tahun kemarin ane memilih menghabiskan malam tahun baru di pantai bareng sama wong-wong luput:
Ini adalah emoticon happy new year!
Pantai Sadranan, 1 Januari 2012

Tahun sebelumnya ane terjebak macet di daerah McD Sudirman. Kemacetan yang terjadi pada saat itu benar-benar nggak manusiawi bagi orang Jogja. Bikin gedeg dan saya tidak ingin itu terulang. Titik. Sedangkan tahun ini, wacana tahun baruan di puncak gagal total. PUNCAK ftw demi apa?! Lereng merapi alias kaliurang doang, plis. Ah, lebay biarin aja to mumpung lebay belum dilarang. Jadi rencana itu sudah dirundingkan selama berabad-abad oleh komunitas hore people, melewati rentetan survey dan uji kelayakan tempat, dan akhirnya harus batal. Akhirnya, kita nongki cantik di soklat cafe dan bersama-sama terpana menikmati indahnya firework! Alias kembang api. Opo kowe wis tau ngeroso koyo tas kresek~ #nowplaying Katy Perri - kembang api. Hahahak! Yoi, malam itu memang jogja hujan deras tapi hujannya cukup toleransi pada saat mendekati waktu pergantian tahun. 

Soklat cafe, 31 Desember 2012

merumuskan resolusi 2013

umbrella gang :))
Demikian 365 hari di depan harus dilewati di dalam 2013, pastikan selalu ada persediaan semangat untuk menikmati every single second-nya. Happy newyear blog, selamat mengamini doa-doa baik dengan penuh harapan palsu #eh baru ;)